Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengalaman Weekend di Agrowisata Hotel Salatiga atau D'Emmerick Hotel

Daftar isi
    Jalan Menuju Agrowisata Hotel Salatiga
    Agrowisata Hotel Salatiga

    Hotel Salatiga menerima kedatangan kami Blogger Magelang (Saya bersama Kokoh lalu Arif dan Mas Lisin) dengan sangat ramah, Sebelum masuk Hotel dihadang oleh bapak-bapak security dan ditanya keperluannya, Setelah menjelaskan tujuan kami datang kesana kemudian di persilahkan masuk. Sesampainya di parkiran motor kami terkagum-kagum dengan pemandangan disekitar Agrowisata Salatiga yang saat ini sudah berganti nama menjadi D'emmerick Hotel Salatiga.


    Suasana Siang Hari Agrowisata Salatiga Hotel

    Sesampainya di hadapan Resepsionis Agrowisata Hotel Salatiga Saya langsung menanyakan Kamar yang telah di Booking-kan untuk kami oleh Mas Sigit, Beliau adalah pihak Agrowisata Hotel yang mengundang saya dan teman-teman. Cek in pukul 15.00 WIB selesai kami langsung menuju kamar 207 di lantai dua Hotel Agrowisata Salatiga.

    Kamar Hotel Agrowisata Salatiga (2 Deluxe Queen)

    Sesampainya di Kamar Hotel Agrowisata Salatiga kami istirahat sejenak, oya kamar yang disediakan untuk kami adalah tipe keluarga (2 Deluxe Queen). Dirasa istirahat cukup kami memutuskan untuk jalan-jalan melihat pemandangan indah di Salatiga dari lantai dua, Kami bertemu dengan mas sigit dan ngobrol-ngobrol sejenak sambil mengenalkan teman-teman yang saya bawa. Kemudian beliau mempersilahkan kami untuk melanjutkan menikmati keelokan panorama di sekitar Hotel sambil di mengambil gambar.

    Sunset dari Depan Kamar Agrowisata Hotel Salatiga
    Melihat Sunset dari Depan Kamar Agrowisata Hotel Salatiga   

    Suasana Malam Hari Agrowisata Salatiga
    Suasana Malam Hari Agrowisata Salatiga

    Pukul 17.00 WIB kami memutuskan untuk melihat Alun-alun Salatiga yang jaraknya tidak begitu jauh dengan Agrowisata Hotel Salatiga, karena jujur saya baru pertama kali main sampai Kota Salatiga. Akhirnya tepat Adzan Maghrib kami tiba di Alun-alun dan Sholat di Masjid Raya Darul Amal Kota Salatiga, letak Masjid dan Alun-alun Salatiga berdekatan hanya menyebrang jalan saja. Selanjutnya kami mencari ganjal perut dan angkringan menjadi pilihannya. Kemudian kita mencoba mengelilingi alun-alun dan berfoto disana.

    Lampu Agrowisata Hotel Salatiga, Terkesan Klasik tapi Menarik

     19.30 WIB meluncur kembali ke Agrowisata Hotel Salatiga karena kita sudah ditunggu untuk makan malam di Restoran Agrowisata Salatiga. Gecok Cabut Gunung itu menu yang saya pilih karena merupakan menu spesial di Hotel Agrowisata Salatiga, Minuman saya sempat bingung mau minum apa dan teman-teman saya bilang Kopi wae ndri, ya mereka tahu bahwa saya penyuka Kopi. 

    Pihak Hotel tempat saya menginap menjelaskan bahwa Kopi yang ada disana adalah Kopi Unggulan olahan sendiri tanpa bahan pengawet dan dari perkebukan kopi di Area Hotel Agrowisata, tanpa pikir lama saya memilih kopi sebagai minumnya dan alhasil rasanya tidak mengecewakan sama sekali, kalau saya bilang rasa pahitnya itu halus terkesan kalem tapi nikmat sekali apalagi di dampingi dengan udara dingin pegunungan, kolaborasi yang sangat serasi. Disela-sela makan kita melihat lampion warna-warni beterbangan dan sontak kami berdiri dan tidak menyia-nyiakan momen itu. 

    Lampion-lampion itu diterbangkan oleh Pengunjung Agrowisata Hotel Salatiga yang melakukan Outbound disana. Selesai makan malam kami naik ke atas menikmati Kota Salatiga dari kejauhan sambil ngobrol-ngobrol dan tidur karena udara malam cukup dingin.

    Kegiatan Outbound Penerbangan Lampion Agrowisata Hotel Salatiga

    Pagi hari tanggal 21 Agustus kami bangun dan bersiap untuk jalan-jalan menikmati udara pagi yang sejuk di Agrowisata Hotel Salatiga, kita keliling melihat-lihat pemandangan yang indah, karena kita dapat melihat Objek Wisata Rawa Pening, di sekitar Agrowisata Hotel Salatiga juga ada area Camping Ground dan masih banyak lagi.

    Suasana Pagi Hari Hotel Agrowisata Salatiga

    Pemandangan Agrowisata Salatiga
    Pemandangan Agrowisata Salatiga

    Camping Ground Agrowisata Salatiga  

    Papan Menunjuk Gunung di Agrowisata Salatiga

    Setelah lelah berjalan-jalan teman-teman siap-siap untuk berenang, saya sendiri tidak ikut berenang karena bukannya saya takut dingin ataupun sombong tapi saya lupa caranya berenang, hik hik hik... Kolam Renang di Agrowisata Hotel Salatiga terletak di Alam terbuka, jadi berenang sambil menikmati pemandangan Kota Salatiga yang mengagumkan.

    Teman-teman Saya Lagi di Kolam Renang Outdoor Agrowisata Salatiga

    Setelah sarapan pagi di Restoran Agrowisata Hotel Salatiga kami bersiap-siap buat Cek out. Itulah Pengalaman saya Weekend di Agrowisata Salatiga Eco Park Hotel. Terima kasih telah mengundang kami untuk menikmati fasilitas dan keindahan alam yang ada di Salatiga. Oya Hotel di Salatiga ini rekomendasi banget buat liburan bersama keluarga ataupun buat yang mencari suasana alami serta bebas polusi. Masih susah move on dengan suasana disana hehehe.

    Update:

    Untuk saat ini Agrowisata hotel salatiga sudah berubah nama menjadi D'Emmerick Hotel.

    Lokasi D'Emmerick Hotel